ROKAN HULU detikperistiwa.com – Sesuai dengan komitmennya, Universitas Pasir Pengaraian (UPP) memberikan bea siswa penuh bagi calon mahasiswa hafidz Alquran 30 Juz.
Hal itu, dibuktikan dengan diterimanya Syamsuri sebagai calon mahasiswa UPP angkatan 2016 pada Program Studi Sistem Informasi. Ia merupakan alumni dari Pondok Pesantren Al Quran Arraudlatul Mardliyyah Deangan Kabupaten Kudus Jawa Tengah (Jateng) telah hafidz Al Quran 30 Juz.
Pernyataan tersebut diungkapkan Rektor UPP, Feliatra, Minggu (15/5) di Pasir Pengaraian, katanya Syamsuri merupakan calon Mahasiswa UPPg perdana diterima kuliah di UPP. Dari prodi yang ada, Syamsuri memilih Prodi Sistim Informasi.
Pemberian beasiswa penuh ini, lanjut Feliatra, sebagai bentuk dukungan UPP terhadap kegiatan peningkatan nilai-nilai pendidikan dan keagamaan serta mendukung visi Rohul yang dikenal dengan julukan negeri seribu suluk. Katannya, kini dunia, menghargai para penghafal alquran. Kesempatan yang diberikan kepada penghafal alquran untuk kuliah di perguruan Tinggi merupakan bagian dari program PT tersebut.
“Diterimanya Syamsuri kita berharap akan ada Syamsuri lainnya yang mendaftar di UPP dan akan diberikan beasiswa penuh,” lanjut pria yang akrab disapa Felix ini dan diakuinya, selain beasiswa penuh bagi calon mahasiswa hafidz Quran, UPP juga menyediakan berbagai beasiswa bagi mahasiswanya, diantaranya beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik (PPA) dan Beasiswa Bantuan Belajar Mahasiswa (BBM) dari Dikti, Beasiswa Bank Riaukepri.
Bahkan, ada beasiswa Pemda Rohul dan Pemprov Riau , Bea Siswa Bidik Misi dan beasiswa lainnya. “Khusus beasiswa bidik misi diperuntukkaan bagi tujuh prodi di UPP yang sudah berkareditasi B,” pungkasnya. (Endar. R)