ROKAN HULU detikperistiwa.com – Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lantas) di Jalan Umum KM 101/102 Desa Kabun, Kecamatan Kabun, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Senin 16 Mei 2016 sekitar pukul 11.00 Wib, sehingga menyebakan Balita meninggal dunia.
Informasi ini disampaikan, Kapolres Rohul AKBP Pitoyo Agung Yuwono melalui Paur Humas, Efendi Lupino, di Pasir Pangaraian, Selasa (17/5), katanya, laka lantas antara Kendaraan Bermotor (KBM) Truck Colt Diesel BM-9960-MH dikemudikan Asari Ashar (26) Warga Desa Rambah Utama Kecamatan Rambahsamo dengan pejalan kaki atas nama Novita Br. Sirait.
“Pengendara truck tidak ada mengalami luka dan memiliki SIM B1, sedangkan pejalan kaki warga Desa Kabun tersebut meninggal dunai di Tempat Kejadian Peristiwa (TKP),” terang Efendi Lupino.
Diterangkannya, kronologis kejadian KBM Truck Colt Diesel yang dikemudikan Asari Ashar bergerak dari arah Rantau Berangin-Kampar menuju arah Tandun-Rohul, setibanya di KM 101/102 Desa Kabun saat akan melewati Pasar Kabun tiba-tiba pejalan kaki atas nama Novita Br Sirait menyeberang dari arah kanan jalan.
“Sehingga pengemudi KBM hilang kendali dan langsung menabrak pejalan kaki tersebut dan akibat kejadian tersebut tak dapat delakkan pejalan kaki itu meninggal dunia di TKP,” pungkasnya.
Tambahnya, dalam peristiwa itu Kerugian Materil (Rugmat), nihil, sementara pihaknya sudah melaporkan dengan No: LP/42/33-M/V/2016/Riau/Res Rohul/Sek Kabun. “Namun kita termasuk pak Kapolres Rohul supaya semua elemen masyarakat tetap berhati agar tidak terjadi Lakalantas, termasuk anak-anak yang bermain di jalan harus diawali, sebab dampaknya kita juga yang mengalami kerugian,” pungkasnya. (Endar. R)