LUWU UTARA–Pemerintah desa Tokke kecamatan Malangke, Kabupaten Luwu Utara melaksanakan pembersihan fasilitas umum bersama sejumlah Mahasiswa KKN dari UIN Hasanuddin Makassar serta Warga setempat melakukan penyemprotan Disinfektan di tempat-tempat umum seperti Kantor desa Tokke, Mesjid, Sekolah untuk mengantisipasi penularan Covid-19 yang bisa membahayakan masyarakat desa Tokke Kecamatan Malangke, Kabupaten Luwu Utara Senin, (30/3/2020) Pukul 10.00 Wita
Penyemprotan Disinfektan yang dilakukan pemerintah desa Tokke serta Mahasiswa KKN UIN Hasanuddin Makassar dibantu masyarakat setempat untuk melakukan pencegahan virus Corona yang masuk di wilayah desa Tokke
Kepala desa Tokke Nurlang Tabbo menghimbau masyarakat agar tidak melakukan aktifitas baik diluar maupun didalam desa dan tidak melakukan acara acara seperti pesta pernikahan dan lainnya yang berhubungan dengan banyak orang
Kepala desa juga mengatakan agar seluruh masyarakat desa Tokke bisa menjaga kesehatan diri dan keluarga sering lakukan pembersihan lingkungan.
“Kemudian sering melakukan cuci tangan serta jangan mudah terpancing dengan berita berita hoax tentang virus Corona,” ungkap Nurlang Tabbo.
(Ikhsan/Rahmat)
Comment