GASPOOL GELAR FESTIVAL KAROKE LAGU LINGGAU MANTAB

LUBUKLINGGAU- Gerakan Salam dua Jempol (Gaspool) Lubuklinggau, menggelar Festival Karaoke Lagu Linggau Mantab yang pendaftarannya dimulai hari ini, Senin (21/1)

Hingga berakhir masa pendaftaran peserta pada 31 Januari 2018 mendatang.

Kegiatan yang dilaksanakan di Jalan Kenanga 2, Kelurahan Batu Urip Permai itu, guna mengenalkan kepada masyarakat dengan Lagu Linggau Mantab yang merupakan salah

satu jargon Pasangan Calon (Paslon) Walikota-Wakil Walikota Lubuklinggau, H Rustam Effendi-Riezky Aprilia.

“Puncak acara atau pelaksanaannya akan digelar pada Minggu, 4 Februari 2018 nanti,” ungkap salah satu Panitia, Crisnan Aru Lubis saat dihubungi Minggu (21/1) sore.

Dijelaskannya, untuk peserta terbatas dan telah berumur 17 tahun keatas. Termasuk, tentunya berdomisili di Kota Lubuklinggau.

“Setelah mendaftar dan mengisi formulir pendaftaran, para peserta akan membawakan lagu Linggau Mantab. Nanti, lagu bisa didapatkan di contact person panitia. Untuk

hadiah, kita telah siapkan Tropy, Uang Pembinaan dan Bingkisan Menarik untuk Juara 1,2,3, Harapan 1,2 dan juga Juara Harapan 3 yang total hadiahnya jutaan rupiah.

“Contact Person, silahkan hubungi Budiman (081377827670), Mudin (087839144345), Crisnan Aru Lubis (085382264000), M. Lian (085384803526) atau Oktadi Tanjung (081279698499),” bebernya

(Andika saputra)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.